Hitam & Putih : Cerita Dua Sisi Hati Kita
Santri juga manusia. Itulah yang selalu ada di pikiran Hanif setiap kali ia ditanya alasannya berkarier di bidang entertainment. Hanif terpaksa menghentikan pendidikannya di madrasah dan pesantren ketika ibunya meninggal. Demi sang adik tetap sekolah, ia rela bekerja di toko pakaian milik teman almarhum ibunya. Nasib membawa membawa Hanif ke sebuah audisi film yang digarap oleh sutradara terkenal.rnrnSukses memerankan tokoh utama di film pertamanya, ketenaran yang menyelimuti akhirnya malah memenjarakan Hanif. Seorang santri remaja seketika berubah menjadi bintang terkenal. Apa akibatnya? Gegar budaya menjadi menu sehari-hari Hanif. Kehidupan pesantren yang sarat dengan aktivitas religius berganti dengan kehidupan malam yang sarat dengan wanita dan alkohol.
No other version available