Textbook
Di Multazam Aku Bersujud : Catatan Perjalanan Ibadah Haji
Dahagaku begitu menyiksa, bibirku gemetar menahan haus, langkahku terhenti. Apa yang kubaca selama thawaf terdengar menggelegar di telingaku. Menyadarkan, betapa telah takaburnya aku menggapai impian, mencium Hajar Aswad..rnJutaan orang ingin mencium atau menyentuh Hajar Aswad saat melakukan ibadah haji. Segala cara diupayakan, kadang memaksakan diri, melakukan hal sunnah dengan cara yang tidak baik, seperti yang dilakukan penulis. Padahal bila tidak memungkinkan maka cukup bertakbir, bertahmid, dan bertahlil, atau memberi isyarat ke arahnya, seperti yang pernah dilakukan Rasulullah Saw.rnPengalaman tersebut hanya satu dari beragam pengalaman yang dialami penulis selama menunaikan ibadah haji. Ada banyak kisah emosional tapi penuh hikmah dan pelajaran, yang dapat melengkapi bekal jamaah dalam melaksanakan ibadah haji.rnMenjadi tamu Allah di Tanah Suci memang memerlukan persiapan matang, lahir dan batin. Tak hanya itu, membekali diri dengan pengalaman orang lain yang pernah menunaikan salah satu rukun Islam ini, akan makin memantapkan dan menguatkan kita dalam berhaji. Dilengkapi dengan doa dan zikir ibadah haji, buku ini semakin lengkap sebagai buku panduan yang berbeda dari buku lainnya.rn
No other version available